SPO PROSEDUR PASIEN PINDAH RUANG DARI INSTALASI GAWAT DARURAT KE KAMAR BEDAH





SPO
PROSEDUR PASIEN PINDAH RUANG DARI INSTALASI GAWAT DARURAT KE KAMAR BEDAH


Prosedur
Tetap
No.Pokok

No. Revisi
Halaman 1 dari 1
Tgl Terbit.



Tangerang,



Direktur                              
Pengertian
Adalah tatacara pindah ruang dan serah terima pasien dari IGD ke kamar bedah dikarenakan perlu tindakan yang tidak bisa dilakukan di IGD dan membutuhkan penanganan bedah segera.
Tujuan
Sebagai acuan untuk menerapkan langkah – langkah dalam serah terima pasien dari IGD ke OK yang sesuai dengan baik dan benar.
Kebijakan
Surat keputusan direktur rumah sakit
Prosedur
1. Dokter jaga IGD menghubungi dokter spesialis melaporkan tentang kondisi pasien (identifiksi pasien, nama dan tanggal lahir) dengan diagnosa medis yang memerlukan tindakan dokter spesialis.
2. Jika dokter spesialis menyatakan perlu tindakan segera diruang OK, petugas IGD akan menghubungi ruang OK dengan memberikan data pasien, identitas pasien, kondisi pasien meliputi keadaan umum pasien, tensi, nadi, RR, skala nyeri, hasil pemeriksaan penunjang baik radiologi maupun laboratorium patologi klinik untuk menyiapkan tindakan operasi.
3. Sebelum pasien dikirim ke OK status rekam medis pasien harus dilengkapi lebih dahulu (dokumentasi tindakan medis persetujuan operasi, anastesi,, Asuhan keperawatan, hasil pemeriksaan penunjang dll), melepas perhiasan yang dipakai pasien, gigi palsu, memakaikan baju dan topi operasi, meminta pasien puasa sesuai indikasi tindakan.
4. Jika ruang OK siap, pasien kondisi stabil (airway, breathing, sirkulasi) akan diantar ke ruang OK verifikasi identifikasi pasien, dan membawa catatan medik dan obat – obatan yang telah diberikan.
5. Perawat IGD menyerahkan pasien dan diterima oleh petugas OK dengan verifikasi identitas pasien, kondisi pasien , serta dokumen yang diperlukan dan mengisi check list pre operasi.
6. Perawat IGD dan Perawat OK menandatangani check list tersebut dan mendokumentasikannya ke dalam status/ rekam medis pasien

Unit terkait
Semua unit terkait

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "SPO PROSEDUR PASIEN PINDAH RUANG DARI INSTALASI GAWAT DARURAT KE KAMAR BEDAH"

Posting Komentar